Percepatan Vaksinasi dan Peran Teknologi

  • 2 years ago
TEMPO.CO - Sesuai instruksi Presiden Joko Widodo untuk terus menekan laju perkembangan Covid-19 di Indonesia. Pemerintah bergerak cepat untuk menyelesaikan vaksinasi. Menyikapi instruksi presiden, Badan Intelijen Negara dengan sigap membantu pemerintah dan menjadi salah satu garda terdapan dalam penanganan Covid-19 di Indonesia. BIN telah melakukan vaksinasi secara berkala di 34 provinsi di Indonesia, baik kepada masyarakat umum secara door to door maupun kepada pelajar dan santri.

Jenderal (Purn) Prof. Dr. Budi Gunawan selaku kepala BIN menginstruksikan BIN untuk terus melakukan dukungan dan inovasi di bidang teknologi agar memutus rantai penyebaran Covid-19 dan percepatan vaksinasi. Sehingga kedaulatan dan perekonomian negara dapat segera pulih.

Salah satu dukungan yang diberikan oleh BIN yakni dengan lewat kerja sama yang baik dengan Institut Teknologi Bandung atau ITB. BIN mengembangkan teknologi dan meluncurkan aplikasi PREMISE Covid-19 Prediksi Pandemik Virus yang dapat menyajikan kasus Covid-19 di dunia dan Indonesia secara lengkap dengan akurasi di atas 90 persen.

BIN telah memiliki laboratorium Excellent Benefiticial Diagnostic Center (EBDC) yang memenuhi kriteria bio safety level three plus dan 4 unit laboratorium mobile berstandar bio safety level dua. Selain itu, juga telah membentuk Pusat Intelijen Medis atau Medical Intelligent Center sebagai penguatan kemampuan intelijen pada aspek medis atau kesehatan, guna mengoptimalkan peran BIN untuk melakukan deteksi dan pencegahan dini terhadap ancaman biologi dan kimia.

Medical Intelligent juga dilengkapi dengan beberapa kendaraan Bus Laboratory Medical Intelligent, Ambulance Medical Intelligent, Mobile Lab Medical Intelligent, Mobile Disinfectant.

Selain itu, BIN juga telah mengembangkan sistem informasi yang inovatif yaitu CORVIS atau Covid-19 Response & Prevention System adalah sistem informasi untuk memantau progres vaksinasi secara digital dan real time agar dapat merekomendasikan strategi yang tepat dan akurat. Selain itu, CORVIS dapat mengantisipasi dan merespons penularan Covid-19 secara presisi. CORVIS juga dilengkapi monitoring implementasi 3T,3M dan PPKM secara real time di Indonesia.


Subscribe: https://www.youtube.com/c/tempovideochannel

Official Website: https://www.tempo.co
Official Video Channel on Website: https://video.tempo.co
Facebook: https://www.facebook.com/TempoMedia
Instagram:https://www.instagram.com/tempodotco/
Twitter: https://twitter.com/tempodotco

Recommended